4 Hal Utama yang Harus Diperhatikan Sebelum Membeli Rumah Pertama

Membeli rumah terlebih bagi seseorang yang baru akan memiliki hunian pertamanya merupakan sebuah langkah yang besar. Pembelian rumah ini dapat memberikan pengalaman yang begitu mengesankan sekaligus menakutkan. Hal ini tidak lain karena dipengaruhi oleh nilai yang fantastis dalam pembelian sebuah hunian.

Namun rasa takut tersebut dapat diatasi jika Anda dibekali dengan pengetahuan dan beberapa hal lain yang akan menuntun Anda pada rumah impian yang diinginkan.

Berikut 4 hal yang penting harus diperhatikan ketika hendak melakukan pembelian rumah:

1.Pemilihan Lokasi

Lokasi dari sebuah rumah merupakan hal yang paling penting. Lokasi ini tentu saja akan sangat berpengaruh terhadap berapa luas dari rumah yang diinginkan dengan harga yang harus dibayarkan.

Sebagai perbandingan, Anda saat ini hanya mampu untuk membeli sebuah rumah atau apartemen kecil di pusat kota alih-alih membeli rumah besar untuk keluarga di lokasi pinggiran. Namun hal tersebut bukanlah masalah, karena harga jual properti yang terletak di pusat kota akan lebih cepat meningkat.

Pasalnya hunian di pusat kota tentu akan lebih menghemat berbagai hal, mulai dari waktu, biaya perjalanan hingga berbagai fasilitas publik lainnya yang lebih mudah dijangkau. Oleh sebab itu, membeli rumah dengan lokasi terbaik, akan dapat memberikan keuntungan lebih cepat sebagai sarana investasi.

Selain itu pemilihan lokasi juga harus memperhatikan lokasi sekitar, apakah lokasi tersebut merupakan kawasan rawan bencana atau tidak. Jika lokasi rumah yang Anda incar merupakan kawasan rawan bencana, bisa jadi harga jual dikemudian hari akan semakin menurun.

2.Rencana Pengembangan Kawasan

Rencana pengembangan sebuah kawasan juga merupakan hal yang patut dipertimbangkan ketika hendak membeli rumah. Anda sebaiknya mengetahui bagaimana pengembangan kawasan Anda kedepannya, karena hal ini akan sangat berkaitan dengan nilai investasi dari rumah tersebut.

Selain itu Anda juga harus mencermati bagaimana lingkungan sekitar tempat tinggal Anda berkembang, misalnya pertumbuhan toko, cafe, restoran, pusat kebugaran dan sebagainya. Hal ini juga akan mempengaruhi nilai investasi kedepannya terelebih jika kawasan tersebut nantinya akan menjadi kawasan yang maju. Maka investasi yang Anda lakukan akan meningkat dengan pesat.

3.Pengembang atau Agen Perumahan yang Tepat

Saat ingin membeli rumah, Anda perlu memastikan bahwa pengembang yang Anda percayai memiliki track record yang baik atau tidak. Jika pengembang memiliki track record yang buruk, sebaiknya Anda dapat menggunakan jasa pengembang lainnya sebagai langkah antisipasi dari penyelewengan yang dapat dilakukan.

Namun apabila Anda tidak memiliki waktu yang cukup untuk mencari rumah dan memastikan bahwa pengembang tersebut memiliki riwayat yang baik, Anda dapat menggunkan jasa agen perumahan.
Anda dapat menyampaikan kriteria rumah yang Anda inginkan dan agen perumahan ini akan mencarikan sejumlah rekomendasi menarik untuk Anda.

4.Kualitas Bangunan

Ketika Anda memutuskan untuk membeli rumah yang pernah ditinggali orang lain, kualitas bangunan merupakan hal yang harus menjadi perhatian. Hal ini untuk menghindari kerusakan dikemudian hari.

Pastikan beton-beton utama dan pondasi dari rumah dalam kondisi yang baik dan masih kokoh. Selain itu, lihat juga rangka atap yang digunakan, apakah sudah lapuk atau masih dalam kondisi yang baik.

Sementara itu, ketika Anda membeli rumah inden yang dipasarkan oleh pengembang, Anda dapat melihat secara langsung pembangunan rumah yang Anda inginkan. Jika dalam proses pembangunan terdapat ketidakcocokan antara material yang digunakan, Anda dapat langsung mengetahui dan meminta untuk melakukan penggantian. ***

Artikel Lainnya